Seorang ibu hamil rela menyiksa dirinya dengan pantangan-pantangan. Seorang suami sudi berjuang memenuhi segala permintaan istrinya.
Seorang gadis terpelajar yang dididik dengan ketajaman logika tunduk di telapak kaki kepercayaan “menyapu tidak bersih berarti jodohnya brewokan”.
Mitos adalah sebuah kepercayaan manusia pada kisah-kisah yang mengandung penafsiran-penafsiran tentang alam semesta. Beberapa orang percaya, semesta mampu berkomunikasi melalui tanda-tanda. Banyak yang tak percaya, lantas mengasumsikan mitos hanyalah omong kosong belaka. Sebagian justru sangat mempercayainya, menganggapnya sebagai hukum yang diciptakan semesta. Beberapa lagi tidak percaya, mengabaikannya, dan menanggung konsekuensi yang mengerikan.
Meski sebenarnya, secara teknis, ini adalah buku saya, secara menyeluruh buku ini bukanlah buku saya - cuma ada satu tulisan cerpen saya di dalamnya, sisanya adalah kontribusi para cerpenis hebat lainnya dari berbagai penjuru Nusantara. Jadi, izinkanlah saya menulis review ini.
15 Cerita pendek. 15 mitos. Kelimabelas-limabelasnya dengan kisah masing-masing, banyak darinya yang baru, segar, menyenangkan, lucu dan kocak, meski beberapa sangatlah gelap, horor, dan membuat perut ini mulas. Saling menyeimbangkan, dengan gaya bahasa dan tulisan-tulisan a la indie maupun profesional, sastrawi hingga sehari-hari, Kata Mitos membawa saya masuk dalam perjalanan yang naik-turun, dengan emosi yang bergunjang-ganjing. Pencapaian yang luar biasa, mengingat betapa pendeknya buku ini.
Jadi, secara keseluruhan, saya beri buku ini 4 bintang. Tidak kurang. Totally recommended.
Ibu hamil dilarang duduk di depan pintu, ibu hamil dilarang mandi keramas malam hari, dilarang menggunting kuku malam hari. Beberapa dari kita pasti akrab dengan ungkapan-ungkapan larangan tersebut. Bahkan, mungkin masih banyak lagi ungkapan larangan/mitos yang sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari.
Buku berikut, menyajikan lima belas flash fiction yang diangkat dari mitos-mitos yang ada di nusantara. Lima belas cerita dengan tema yang berbeda-beda. Ada yang kocak, horor, romantis, bahkan misteri. Tiap cerita menyisipkan pesannya masing-masing. Sebab mitos sendiri diangkat dari pelajaran-pelajaran kehidupan dari para leluhur kita.
Nikmati lima belas cerita dari daerah-daerah yang berbeda di Indonesia. Niscaya kita akan terbuai dengan pesona masing-masing cerita. Selamat menikmati.