Jump to ratings and reviews
Rate this book

Lonely Joe

Rate this book
Semua seperti sudah berakhir untuk Joe. Sejak kanker ganas merenggut nyawa papanya, kebahagiaan yang dia miliki selama ini seperti ikut pergi.

Kehilangan papa berarti kehilangan gantungan hidup. Papa bagi Joe adalah sumber mata air yang mengalirkan kesejukan sepanjang musim. Papa adalah tonggak penopang yang tiba-tiba ambruk. Papa adalah matahari yang tiba-tiba lenyap. Papa adalah cahaya yang telah padam.

Mulanya Joe menyalahkan mamanya yang tidak berbuat apa-apa. Mamanya tidak siap menggantikan posisi papanya sebagai pemberi nafkah keluarga. Tapi ketika mamanya hanya bisa menangisi ketidakberdayaannya, Joe akhirnya sadar, semuanya sekarang tergantung dirinya.

Joe mencari jalan keluar. Meninggalkan sekolah dan teman-teman dekatnya. Tapi ia terjebak ke sisi gelap dan labirin rumit sebuah jaringan mafia pengedar narkoba. Joe ingin kabur dan kembali, tapi tentu saja tidak semudah yang ia kira. Memilih kabur, berarti siap menerima banyak duka dan kesedihan.

Novel ini bukan cerita remaja biasa. Ia juga bicara tentang cinta, tapi dengan cara berbeda.

245 pages, Paperback

First published January 1, 2005

2 people are currently reading
8 people want to read

About the author

Melvi Yendra

12 books38 followers
Melvi Yendra, S.T.

Lahir di Batusangkar, Sumatera Barat, 10 Februari 1975. Karya pertamanya, sebuah puisi, dimuat di majalah anak Ananda saat kelas 6 SD. Sejak 1989, menulis di Singgalang, Haluan, Semangat, Canang, Republika, Riau Pos, Anita Cemerlang, Hai dan Gadis. Sejak SMA juga menulis untuk Inthilaq, Ishlah, Sakinah, Permata, Tabloid Fikri, Sabili, Annida, dan Ummi. Terpilih menjadi salah satu Penulis Terbaik versi Annida pada 1998. Cerita pendeknya “Datuk Rajo Malano” masuk dalam Cerpen Terbaik 10 Tahun Annida Berkarya dan diterbitkan dalam buku “Merajut Cahaya” (2001). Cerpennya “Dijemput Malam” terpilih menjadi salah satu karya terbaik dalam Lomba Cipta Cerpen Festival Kreativitas Pemuda 2003 dan dibukukan dalam buku “Yang Dibalut Lumut” (2003).

Buku-bukunya yang sudah terbit: Peace Maker F-3000 (2001); Konspirasi (2001); Anugerah Terindah (2002); Prasasti (2004); Lonely Joe (2004); Rendezvous (2007), dan ? (2011).

Pernah bekerja sebagai redaktur Annida (2001-2003), editor Penerbit Mizan (2003-2007), managing editor Penerbit Grafindo (2007-2009), Communication Specialist Dompet Dhuafa Republika (2009-2011), dan Indonesian Editor di situs video streaming Viki.com (2011-2013). Telah menyunting setidaknya 300-an naskah buku yang diterbitkan berbagai penerbit mayor di Indonesia seperti Penerbit Mizan, Penerbit Dastan, Penerbit Grafindo, Penerbit Grasindo, dan beberapa penerbit lainnya.

Sejak 2007 sampai sekarang menulis naskah skenario untuk program televisi seperti The Coffee Bean Show (Trans TV), Camera Cafe (Metro TV), Lajang (ANTV), Abdel-Temon (TPI), Stasiun Cinta (TransTV), Kontrakan Tiga Pintu (TransTV), Aku Terima Nikahnya (NET-TV) dan Tukang Ojek Pengkolan (RCTI). Satu naskah skenario film panjangnya dalam tahap pra-produksi dan akan dirilis tahun 2020.

Ratings & Reviews

What do you think?
Rate this book

Friends & Following

Create a free account to discover what your friends think of this book!

Community Reviews

5 stars
2 (25%)
4 stars
1 (12%)
3 stars
5 (62%)
2 stars
0 (0%)
1 star
0 (0%)
Displaying 1 of 1 review
Displaying 1 of 1 review

Can't find what you're looking for?

Get help and learn more about the design.