Hidup seringnya enggak mudah. Tumbuh dewasa itu menyebalkan. Makin tua, makin gampang encok.... Tapi kalau kita menjalaninya dengan hati yang ringan dan terbuka, hidup jadi lebih menyenangkan dan bermakna. Buku ini hadir sebagai pegangan buat menjalani hidup di dunia yang suka enggak karuan tanpa bisa dikendalikan, ketika hal baik dan buruk bercampur aduk dan bergejolak tanpa tempo yang bisa ditebak. Apa pun yang terjadi di masa lalu, saat ini, dan masa depan, semoga kamu ikhlas menghadapinya!
Hidup itu banyak gak ketebaknya yaa~ Yang udah kita rencanain sering gak terjadi, yang kita pengenin sering gak bisa kebeli, yang lagi disayang juga sering pergi. Waktu kejadian rasanya pasti gak enak, tapi nyatanya kita masih tetap hidup kan sampai sekarang?
Buku ini ditulis dengan narasi yang santai, bacanya berasa dengerin temen curhat. Tapi gak sembarang curhat, dibalik semua fase terberat yang udah dilalui, penulis juga ngasih banyak pelajaran yang bisa kita tiru, atau paling enggak bisa jadi antisipasi jika suatu saat kita berada di situasi yang serupa.
Bukan cuma narasinya aja yang asyik, buku ini juga ngasih berbagai ilustrasi lucu nan gemesin yang buat aku makin betah baca buku ini lama-lama. Dan gak hanya itu, berhubung penulis juga suka travelling, foto-foto di berbagai tempat yang pernah penulis kunjungi juga disisipkan di sini. Bener-bener paket lengkap buat jadi bacaan yang bisa naikin mood yang lagi acak-acakan.
"If you aren't grateful for what you already have, what makes you think you would be happy with more?" (Roy T. Benner) Buku ini adalah buku ketiga Semoga series. Formatnya buku saku hard cover full color. Ukurannya yg mungil, enak buat dibawa ke mana-mana. Gaya tulisan penulis renyah bgt kayak baca surat dari teman. Buku ini isinya beberapa cerita pengalaman penulis, hal-hal sederhana yg mungkin luput dari perhatian kita. Ada 5 cerita tentang keberhasilan yg dialami penulis. Yang paling berkesan adalah tentang pengalaman di kapal menuju Labuan Bajo dan tentang menang lomba fotografi ponsel dadakan. 📱📸 Buku ini aku rekomendasikan untuk siapa aja yang butuh rehat sejenak dari rutinitas dan butuh charger reminder. 💡