Physically, desain covernya simpel,hardcover, dan ukurannya pas untuk dibawa-bawa.
Untuk isi, nice try lah karena penulis telah mengumpulkan kisah inspiratif dalam sebuah buku dan mengelompokkannya berdasarkan tema. Sayangnya, kisah-kisah yang ditulis dalam buku ini kebanyakan adalah kisah yang diambil dari internet dan banyak berseliweran menjadi BC, sehingga terkesan 'basi'. Akan lebih baik jika kisah-kisah yang disampaikan didominasi oleh kisah baru yang dialami atau dibuat oleh penulis sendiri.
Overall, saya banyak mendapat manfaat dari buku ini, yaitu tentang pelajaran hidup, ilmu parenting, dan yang pasti motivasi untuk menjadi lebih baik lagi. Salah satu kisah favorit saya adalah kisah dalam tema 'Belajar dari Anak' yang berjudul Anak Cacat itu Bernama Salim. Salah satu kisah yang membuat saya tak hentinya menitikkan air mata.
Thanks anyway buat mba penulis. Semoga semakin menginspirasi dan muncul buku-buku berikutnya yang lebih baik, bermanfaat, dan menyajikan spirit baru bagi kita semua :)