Sejak baca kisah sang Pedang Allah, mungkin SD atau SMP, saya bertekad kalau punya anak akan menamakannya Khalid--selain Ja'far dan Hamzah #eehh #lhaa
Keheroikan Khalid memang begitu menancap di benak saya. Meski Rasulullah saw pernah ia "kalahkan" saat Perang Uhud dengan strategi jitunya, tapi Khalid "membayarnya" melalui penumpasan nabi palsu Musailimah, Perang Mu'tah, hingga menaklukkan Hurmuz, salah satu gubernur berpengaruh di Persia.
Sebenarnya saya berharap komik ini menceritakan sisi-sisi Khalid yang lebih personal. Masa kecil dan background keluarga Khalid, misalnya. Atau bagaimana Khalid bisa memiliki strategi jitu dalam peperangan. Tapi mungkin penulisnya ingin fokus pada heroisme Khalid saat menumpas nabi palsu dan menaklukkan Hurmuz (yang khusus duel dengan Hurmuz sampai menghabiskan 30 halaman :)
Semoga ada sekuelnya sih, tapi sepertinya tidak ada clue di buku ini kalau akan ada lanjutan. Ya sudah lah :D