Siapa bilang stalker cuma bisa dilakukan oleh perempuan? Laki-laki juga bisa. Buktinya, Melvin menjadi seorang pengagum rahasia yang selalu buntutin Melody jarak jauh, untuk memastikan kalau perempuan yang ia suka akan pulang dengan aman. Mereka itu sekelas, tapi nggak pernah ada komunikasi layaknya teman karena Melvin selalu merasa ada jurang yang memisahkannya dengan Melody.
Melvin ini tipe pendiam yang jarang bergaul. Teman-teman dekatnya cuma anak satu band. Sedangkan Melody, dia ini supel bin ramah. Bisa dibilang sekampus kenal sama dia karena keaktifannya yang nyaris nggak ada jeda. Melody selalu ada di mana-mana sampai Melvin yang awalnya bangga jadi ngerasa kasihan juga ke cewek itu.
Ketika alam akhirnya memberi waktu untuk mereka, Melvin mulai nunjukin kepedulian yang selama ini dia sembunyiin. Melody yang awalnya apa-apa bisa sendiri, jadi sadar kalau ada saat-saat tertentu dia butuh teman, dukungan, dan sandaran. Lalu, apakah semua berakhir indah dengan mudah?
Ngga.
Semakin hari, jiwa insecure Melvin terhadap Melody malah semakin tinggi. Melvin kayak dihadapkan sama perbedaan yang jauh banget antara dirinya dan Melody yang serba bisa. Sementara itu, Melody ternyata punya sisi lain yang membentuk karakternya jadi sekeras itu kepada diri sendiri. Melody yang terlihat senang terhadap segala hal, ternyata menyimpan kegelisahan dan kelelahan yang cuma bisa dilihat oleh Melvin.
Ada saat-saat Melody ngerasa kalau Melvin terlalu mengatur, padahal selama ini nggak ada yang mengaturnya kecuali diri sendiri. Karena udah telanjur sayang dan perhatian, Melvin tetap Melvin yang akan selalu ada buat Melody, alias udah jadi bucin. Walaupun hubungan mereka terkesan belum siap dan hanya saling memaksa, pada akhirnya kita akan tahu kalau nggak ada sesuatu yang bisa digapai tanpa usaha buat sama-sama berubah dan saling memahami.
Aku suka sosok Melody, yang walaupun dia ini people pleasure dengan menganggap dihargai oleh orang lain adalah sebuah pencapaian, dia selalu membawa positive vibes buat orang-orang di sekitar. Apa yang dia lakukan juga nggak sekadar menyenangkan orang lain dengan mengorbankan diri sendiri, tapi beneran ada hasil berupa prestasi yang pastinya patut dijadikan teladan.