Berkata baik adalah kebiasaan yang perlu dipupuk sejak dini. Seri Ayo Berkata Baik memperkenalkan empat kata penting kepada anak-anak balita, yaitu MAAF, TOLONG, TERIMA KASIH, dan PERMISI. Melalui tokoh-tokoh hewan lucu dan cerita sederhana, anak-anak akan belajar mempraktikkan kata-kata penting tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Ilustrasinya sederhana, tetapi tetap cantik. Narasinya singkat dan tepat. Pesan moral yang didapat yakni kata "maaf" merupakan hal penting dalam kehidupan 💛
Favoritku dari seri ini. Ceritanya tentang Elpa si Gajah yang minta maaf. Suka banget pas bagian Elpa minta maaf karena nggak sengaja lempar bola ke temannya lalu mereka pelukan. Rasanya nyess banget. Cocok banget buat mengajarkan anak minta maaf bahkan ke hal terkecil (karena ada ceritanya juga Elpa minta maaf karena hal kecil)
Narasinya singkat namun pesan moralnya dapat banget <3 a gentle little reminder to us bahwa 3 kata ajaib yang perlu selalu kita ingat: Tolong, maaf dan terima kasih itu perlu banget kita biasakan dalam kehidupan sehari-hari!
pesan moral tersampaikan dengan baik melalui cerita yang ringan dan tidak ribet. gambar ilustrasi full color. sayang sekali tidak dibikin board book biar lebih awet gitu hehe