Jump to ratings and reviews
Rate this book

ImpLOVEssible

Rate this book
ImpLOVEssible. Cinta yang tidak mungkin. Mustahil. Mana mungkin aku yang masih muda kinyis-kinyis baru lulus SMA, bisa jatuh cinta dengan duda beranak satu yang usianya hampir dua kali lipat dari usiaku! Lagi pula, menikah muda bukan prioritas utama bagiku. Sebagai perawan desa—harapan orangtua— mimpiku adalah kuliah di kota besar dan kerja kantoran.

Namun apa mau dikata, saat ini bisa dibilang kondisiku benar-benar mentok. Aku tidak punya pilihan lain selain menjadi istri dari Rivay Arsjad dan seorang ibu di usiaku yang baru 18 tahun. Benar-benar bencana…!

280 pages, Paperback

First published May 4, 2016

17 people are currently reading
115 people want to read

About the author

Viera Fitani

6 books40 followers

Ratings & Reviews

What do you think?
Rate this book

Friends & Following

Create a free account to discover what your friends think of this book!

Community Reviews

5 stars
18 (10%)
4 stars
50 (29%)
3 stars
78 (45%)
2 stars
23 (13%)
1 star
2 (1%)
Displaying 1 - 30 of 38 reviews
Profile Image for Riz.
1,262 reviews139 followers
June 3, 2016
2 Bintang

It was just an okay read for me. Gua ngerasa banyak elemen yang kurang dari isi buku ini (ngomong elemen jadi inget anime avatar sama band rada jadoel itu :p ). Banyak bagian yang harusnya bisa ditambahkan supaya bisa "mempercantik" ceritanya. Menurut gua dengan tema cerita yang kayak gini tuh sebaiknya isi ceritanya bisa diperdalam lagi biar yang ngebaca (khususnya gua) juga lebih berasa "feel"nya. Yah cuma mungkin niat penulisnya emang pengen menyajikan cerita yang ringan banget plus menghibur makanya jadilah cerita seperti yang ada sekarang. Sebenernya nggak ada yang salah dengan membuat cerita yang ringan dan menghibur (gua juga suka kok, banget malah) cuma mungkin karena ekspektasi gua adalah dengan tema yang kayak gitu, eksekusinya pun yang gua harapkan harus terasa lebih "nendang" tapi malah berasanya datar banget. Felt too rush and anticlimactic...

Overall, you might give it a shot, guys! Siapa tahu cerita ini will work for you all!
Profile Image for April Silalahi.
227 reviews213 followers
June 17, 2016
Ini bukan pertama kalinya gue baca buku karangan Viera. Tulisannya selalu gue tunggu untuk dibaca. Terlebih saat kali ini tulisannya diterbitkan oleh Elex dan masuk lini yang gue suka banget! Le Marriage! Hal itu ngebuat gue langsung beli buku ini begitu saja.

Oh ya, sebagai bocoran, kisah ini katanya disadur dari wattpad juga loh.

Ide cerita yang diangkat penulis kali ini sebenarnya bisa dibilang resiko. Ya mana ada pria dewasa, berpendidikan, orang kota, ganteng terus ngajak nikah gadis desa yang masih muda belia hanya untuk menjaga anaknya. Mungkin ada kali di desa, entahlah -_-
faktor umur yang terlampau jauh diantara keduanya juga buat gue sedikit ragu untuk terus baca kisah ini sampai selesai.

Jujur saja kalau dari tokoh, gue suka dengan sosok duda keren. Karakternya bener-bener menampilkan sosok yang lovable. Gue suka bagaimana dia menyelesaikan konflik dalam rumah tangganya.

Namun, yang gue gak suka itu kehadiran Mai. Entahlah, dialog yang dia ucapkan itu emang karena murni dya orang desa? Soalnya ada penulisan "ama" segala. Dan beberapa kata yang gue gak sempat ingat apa.

Lalu, kehadiran Dodi yang saat itu digambarkan menjadi dosen Mai dan tiba2 menaruh perhatian lebih sama Mai. ITU ANEH! Mai ini digambarkan gadis biasa, kumel, dan masih mahasiswi baru. Terus darimana tau2 dosennya si Dodi ini bisa demen?

Gue suka eksekusi ending yang diberikan penulis. Permainan katanya memiliki makna yang mendalam. Terutama buat pembacanya yang ingin tau pernikahan itu seperti apa.

Kalau saja endingnya tidak dieksekusi dengan sebaik ini, sudah pasti bukan 3* yang gue berikan.
Profile Image for Rizky.
1,067 reviews89 followers
June 21, 2016
Ada 1 eks gratis ImpLOVEssible disini DL 12 Juni 2016 http://rizkymirgawati.blogspot.co.id/...

"Pasangan yang sempurna adalah dia yang memahami ketidaksempurnaanmu."

Hidup Mai selama ini bahagia dan aman-aman saja. Mai sangat menikmati kehidupannya dan punya impian untuk melanjutkan kuliah ke Jakarta, mengejar impiannya setinggi-tingginya. Namun, terlahir sebagai anak tunggal, membuat Abah dan Ibu sulit untuk melepasnya pergi seorang diri tanpa sanak keluarga.

Hingga suatu hari, Rivay Arsjad datang ke kehidupan Mai dan keluarganya menawarkan sebuah solusi dari permasalahan Mai. Rivay bukan orang lain, Rivay adalah suami dari kakak sepupunya yang telah meninggal dunia. Rivay mempunyai seorang anak perempuan yang berusia 5 tahun. Karena sibuk bekerja, Rivay agak kesusahan untuk membagi waktunya untuk bekerja dan mengurus Raisa. Rivay pun menawarkan kepada orang tua Mai untuk menikahi Mai, agar Abah dan Ibu tidak khawatir lagi dengan kehidupan Mai di Jakarta.

Mai awalnya tentu saja menolak, apalagi usianya masih relatif muda, baru saja 18 tahun, dan masih banyak impian yang ingin diraih. Menikah rasanya belum menjadi prioritasnya saat ini. Namun, pada akhirnya Mai tak bisa menolak, karena Abah dan Ibu telah menyetujui pernikahannya dengan Rivay.

Akhirnya, mereka pun menikah. Jangan bayangkan hubungan mereka akan baik-baik saja. Walau tinggal serumah dan tidur sekamar, jangan bayangkan terjadi hal-hal yang romantis. Hari-hari mereka malah diwarnai dengan keributan kecil yang lama-lama semakin menjadi. Apalagi Rivay bilang bahwa mereka bebas untuk berdekatan dengan wanita/pria lain, yang terpenting bagi Rivay adalah Raisa bahagia.

"Cinta itu datang karena terbiasa. Terbiasa ngurusin, terbiasa bertemu, terbiasa masakin, dan sebagainya. Orang yang jatuh cinta tapi nggak pernah melakukan hal bersama, lama-lama rasa itu hilang."

Awalnya pernikahan ini tanpa cinta, namun siapa menduga kalau pada akhirnya salah satu dari mereka akhirnya menyimpan rasa itu. Perhatian dan hal-hal kecil yang terjadi di antara keduanya membuat cinta perlahan-lahan menyusup. Sayangnya, hubungan mereka ya begitu-begitu saja, hingga puncaknya Mai mendengar sesuatu yang meluluhlantakkan hatinya. Mai pun memutuskan untuk pergi. Bagaimana akhir kisah mereka?

"Kadang masalah datang dalam hitungan menit padahal sebelumnya semua baik-baik saja. Kalau ada masalah, coba dibicarakan baik-baik."

Ini ketiga kalinya aku membaca karya Viera Fitani. Membaca novel ini sungguh menyenangkan sekali, aku dibuat larut dengan kisah Mai dan Rivay. Perbedaan usia yang cukup jauh, membuat Rivay dan Mai sungguh berbeda dalam menyikapi segala hal. Adu mulut di antara keduanya pun sulit untuk dihindari.

Apalagi baik Rivay dan Mai ini sama-sama keras kepala. Sulit sekali untuk saling mengalah. Jujur membaca novel ini membuatku tersenyum bahkan kadang-kadang tertawa terbahak-bahak. Usia Mai yang relatif muda membuat dia menjadi seseorang yang easy-going dan kadang-kadang konyol. Ada saja perkataan dan perbuatannya yang membuat senyum di bibir ini terukir. Banyak adegan lucu yang bertebaran, apalagi Mai punya penyakit bakalan ngompol jika sedang gugup. Ya ampuuuuuuuun.....

Hal ini berbeda sekali loh dengan Rivay yang cenderung dingin dan kaku, bisa bayangkan jika mereka berdua yang jelas-jelas berbeda karakter dipasangkan, bakal terjadi apa ya?

"Hal yang kita pikir mustahil, justru akan menemukan cara dan menunjukkan pada dunia kalau itu bisa terjadi. Karena memang begitulah alam semesta ini bekerja."

Karakter favoritku dalam novel ini jatuh pada Mai, seorang remaja yang tomboy dan akhirnya berubah menjadi wanita yang dewasa. Mai yang dulunya cuek dengan penampilannya dan jarang melakukan pekerjaan rumah tangga, bisa menjadi seorang ibu dan istri yang baik. Makanya aku tidak kaget lagi jika Raisa bahagia sekali dengan kehadiran Mai, yang cukup telaten mengurusnya.

Ceritanya ringan tetapi banyak sekali hal yang bisa dipetik dari novel ini. Bagaimana sebuah pernikahan akan berhasil jika kedua orang di dalamnya mau berusaha, sekalipun itu dijodohkan atau karena terpaksa. Cinta yang hadir kemudian, bagaimana perjuangan meraih cinta dan mempertahankan rumah tangga cukup dieksplor dengan baik.

"Dua orang yang menikah akan menggantungkan kebahagiaan dan harapan satu sama lain. Jika salah satu memutus talinya, maka yang lain akan merasakan akibatnya."

Salut buat Viera yang bisa mengemas ImpLOVEssible jauh dari kesan monoton atau membosankan. Viera membuat kisah pernikahan Mai dan Rivay ini sungguh nyaman sekali dinikmati. Terkesan klise dan sederhana sekali dari segi konflik, tapi gaya bercerita yang menyenangkan dibumbui dengan humor membuatku terhibur sekali saat membacanya.

"Pernikahan sempurna terjadi jika dua orang saling mencintai kekurangan masing-masing."

Diceritakan dari sudut pandang Mai membuatku seakan lebih dekat dengan Mai, bisa merasakan apa yang dipikirkan dan dirasakan olehnya terkait pernikahan yang begitu tiba-tiba dan menyesuaikan dirinya sebagai istri dan ibu di usianya yang masih 18 tahun. Pernikahannya yang bukan seperti pernikahan pada umumnya, jauh dari kata-kata romantis, bagaimana akhirnya ia terjerat dengan cinta hingga akhirnya merasakan patah hati, semuanya dikemas dengan sangat baik sekali oleh Viera.

Menuju ending, aku sedikit banyak sudah bisa menebak akan dibawa kemana. Endingnya juga terasa realistis dan ditutup dengan manis.

Overall, kamu mencari sebuah kisah romansa yang ringan dan dibalut dengan nuansa humor yang sangat kental, aku rekomendasikan novel ini untukmu. Sebuah kisah yang sungguh menghangatkan hati sekali :)

"Banyak orang yang menikah karena cinta, lalu tetap berakhir dengan tidak bahagia. Ada pula yang ngotot menikah dengan yang seumuran namun tetap menemukan ketidakcocokan. Aku belajar, bahwa kehidupan rumah tangga hanya bisa bahagia jika kedua pihak mau berusaha. Berusaha saling mencintai orang yang sama setiap hari, saling menjaga dan mengingatkan dalam kebaikan, dan saling mempertahankan jika suatu hari ada masalah yang datang."
Profile Image for Furadantin.
18 reviews
July 13, 2019
Novel bergenre percintaan ini sukses membuat saya senyum-senyum sendiri. Gurauan-gurauan segar mewarnai hampir setiap halaman. Saya suka kisah yang begini; ringan, romantis, bikin ketawa. Setelah otak saya dipenuhi percikan bunga api akibat membaca Bilangan Fu, novel ini sungguh penetral kepahitan yang mujarab.

Saya menyukai karakter Mai yang ceria, kadang keras kepala, namun masih mendengarkan masukan orang tua. Ada juga karakter Ray yang menawan, dan Dodi yang bikin baper. Begitu pula kedua orang tua Mai yang tutur katanya bijak, walaupun membuat saya bertanya, bila memnag bijak, mengapa si anak tunggal dipaksa menikah semuda itu?

Plot cerita memang sangat drakor, menurut saya. Seorang eksekutif muda, ganteng, tiba-tiba menikahi anak lulusan SMA yang penampilannya mirip pengasuh anak atau pembantu rumah tangga. Bingung, kan? Bertambah bingung dengan karakter Rivay. Di depan diceritakan dia dingin, sombong. Tapi dalam cerita tidak terkesan begitu, kok. Malah lebih ke arah duda keren yang mudah dicintai. Ayah penyayang yang bikin jatuh hati. Sehingga tindakannya menikahi Mai dengan alasan mencari pengasuh untuk anaknya terasa sangat aneh, hanya masuk akal bila ia seorang penderita kepribadian ganda. Coba bayangkan, pria dewasa, ayah yang baik, kepala rumah tangga yang baik, yang sebelumnya sangat menyayangi istrinya, sudah tentu memahami apa itu istri dengan segala tanggung jawab dan konsekuensinya. Apakah ia akan segegabah itu menikah lagi, bahkan dengan memaksa seorang gadis remaja berumur 18 tahun yang tidak ia cintai? Bingung, kan?

Bagian karakter Rivay memang menjadi ganjalan untuk novel ini. Tapi yang saya salut adalah endingnya. Keren banget, sangat dewasa dan mendidik. Yap, begitulah seharusnya berumah tangga, bukan?
Cara berkisah yang segar dengan humor-humor, serta ending yang memikat, saya rasa layak buku ini untuk mendapatkan bintang tiga.
Profile Image for Septi RA Hayuu.
54 reviews
October 4, 2021
Imp(love)ssible.

Menceritakan tentang Mai Nina, gadis 18 tahun asal dari pinggiran Jakarta, yang tiba-tiba diajak menikah oleh seorang duda. Padahal dia ingin kuliah di Jakarta. Sementara itu, abah dan ibunya setuju dia menikah dengan si duda dengan alasan: agar ada yang menjaga saat dia kuliah di Jakarta. Lagi pula, menerima Rivay sebagai suami bukanlah hal yang buruk. Rivay butuh pengasuh bagi anaknya, dan Mai Nina butuh izin untuk kuliah, syaratnya yaitu dengan menikah. Dan ya, mereka pun menikah. Walau usia mereka terpaut 13 tahun.

Sebagaimana novel-novel romansa bertema pernikahan sebelum saling mengenal, ada kecanggungan di antara keduanya. Sering salah paham, ragu dengan perasaan sendiri, dll., yang bikin kedua tokoh utamanya berkonflik. Pada bagian akhir, mereka hidup bahagia. Tamat.

Sesederhana itu kalau saya ceritakan. Tapi sepanjang baca novel ini, saya sering tepok jidat karena nggak habis pikir dengan jalan pikiran Mai Nina yang ajaib. Gaya penulisannya seasik itu sih. Santai. Bikin saya yang susah berhenti ketawa ini jadi ngakak tiap menitnya. Lagian emang Mai Nina ini bikin saya ingat masa kecil, yang suka panasan, mainnya sama cowok, kalau main kasti mukul bolanya jauh banget.

Mungkin yang bikin kening berkerut itu restu orang tua Mai Nina yang terlalu cepat. Dan ini ada di bagian depan. Ya kali, si Rivay aja baru sowan seminggu yang lalu, tapi orang tua Mai Nina langsung bisa menyimpulkan bahwa si duren mateng ini orang baik dan diyakini pasti bisa menjaga putri semata wayang mereka. Lalu dengan santainya mereka membujuk si anak mau nikah dengan orang asing itu. Haish, nggak habis pikir.

But, it's okay. Gaya penulisan yang santai dari penulisnya bisa menyelamatkan 'keajaiban' itu.

Oke. Sekian.
Profile Image for Arista Vee.
Author 6 books44 followers
June 4, 2017
Well i'm done.
"Ketika seseorang pergi dari hidupmu, maka dia seutuhnya akan menjadi kenangan. Tidak perlu lagi takut kehilangan, karena kenangan pergi kemanapun kau ingin membawanya. Lanjutkan hidup. Cintai mereka yang mencintaimu. Sayangi mereka yang menyayangimu. Dengan begitu aku akan selalu menatapmu."

Cerita ini segar, bikin ketawa sama tingkahnya para tokoh terutama ya pemeran utamanya, siapa lagi kalau bukan Mai Nina. Mai Nina suka main layangan, saya juga begitu dulu, Mai Nina suka main sepak bola, saya juga. Jadi, semuanya terkesan real saja, nggak mengada-ada, dan saya suka cara penulis menyentil tentang pernikahan muda, jangankan lulus SMA, di desa saya masih saya temui anak lulus SMP dinikahkan, dan orang tua memandang rendah pendidikan. Beruntung aja nih saya, punya orang tua yang open minded. Bahasanya mengalir, enak saja buat dibaca.

Tapi...
Sayangnya, saya belum pernah ketemu om-om ganteng, seksi, kaya mau nikah sama gadis dekil kayak Mai XD *Digeplak, andai nih andai karakternya Mai nggak dibikin sedekil itu, pasti terkesan lebih masuk di logika saya. Tapi ya semua bergantung sama penulisnya sih hehe...dan Dody? apa yang dia sukai dari Mai? kenapa nyaman sama Mai? nggak dijelaskan, saya jadi bingung, alasannya kurang jelas, di kehidupan nyata, dosen muda lebih suka sama mahasiswinya yang pintar kalau enggak ya kalem, mungkin kalau Mai dibikin pintr bakal lebih masuk akal. Soalnya dosen saya ada yang nikah juga sama mahasiswinya hehe...

Oke sekian,
over all saya suka kok :3 selera urang ini teh. Mai Nina mengingatkanku pada masa kecil hoho
Profile Image for Amaya.
748 reviews58 followers
January 20, 2022
Lagi-lagi di saat iseng dan gabut cari judul random ketemulah buku ini. Lumayan nggak terlalu tebal, cocok untuk menemani pikiran yang rada ruwet akhir-akhir ini. Ceritanya kocak, lebih kocak lagi dengan karakter Mai Nina. Walaupun penggambaran tomboy-nya nggak terlalu diperjelas pakai bold, jadi hanya kuanggap "Oh, anak yang nggak terlalu feminin." Ternyata kepribadiannya luar biasa slendro.

Bagian yang kurang sreg sebenarnya age-gap antara Mai dan Rifay. Apalagi lebih dari 10 tahun. Agak mengacaukan imajinasi, tapi ... akhirnya fine aja. Hubungan mereka kayaknya memang nggak dibikin terlalu angst, ya? Habis setelah insiden Mai masih bisa aja lempar lawakan hmm. Lalu, prosesi nikahnya terlalu kecepetan deh kalau hanya beberapa hari, kayak ngurus surat-surat di KUA, dan lain-lain. Tapi, sekali lagi, ini kuanggap sebagai kisah romansa komedi dengan ranah pernikahan. Cukup seru, nggak buruk atau terlalu wow. Pas lah buat bacaan selingan atau sebagai hiburan.
Profile Image for Amel  Armeliana.
509 reviews31 followers
November 27, 2019
Cerita perkawinan karena perjodohan memang ngga pernah basi buat dibahas dan aku juga ngga pernah jera utk membaca cerita model2 gini. Kenapa? Yah, emang demen kali 😂😂
Kali ini ttg Mai Nina yg menikah dgn Rivay, duda beranak 1 demi mencapai keinginannya utk kuliah di Jakarta. Awalnya ogah bgt Mai nikah dgn Rivay yg lebih tua 13 thn dan sudah punya anak pula. Tapi ya biasa, pastinya jadi sukalah....apalagi si Mai jadinya sayang bgt dgn Raisa, anaknya Rivay yg berusia 5 thn. Hambatannya mah standar, ada cowok yg naksir Mai, ada cewek yg dulu didemenin Rivay, tapi kayak cerita2 serupa, ujung2nya ya jadian juga.
Apalagi tingkah laku Mai yg emang baru 18 thn dan ngga pernah punya pacar, tiba2 aja nikah. Kebayang deh caranya Mai menyelesaikan masalah2 yg muncul di rumah tangga, yekan?
Overall, it's ok dan lumayan menghibur.
Profile Image for tïmmyrèvuo.
204 reviews2 followers
May 22, 2023
This book restored my enthusiasm for rereading books after almost two months of not reading any books. This book reminds me of my high school genre, teen lit, light, and entertaining, but still has beautiful moral values.

This book tells the story of a high school graduate girl proposed to by a one-child widower (well, according to the current law, of course, she is still underage) who is indirectly her cousin-in-law. Her cousin's wife died 8 months earlier, and he was determined to marry the girl named Mai after seeing how her daughter, Raisa, a 5-year-old girl, laughed more after meeting her.

Trouble after trouble comes and goes, people from the past returning, new people approaching, trust, and doubt. Although this book writing in a light and fun way, the engagement of the writing on the characters' feelings is well conveyed in this book.

My favorite lines from this book are:

"Ketika seseorang pergi dari hidupmu, maka dia seutuhnya menjadi kenanagna. Tidak perlu takut kehilangan, karena kenangan pergi ke mana pun kau ingin membawanya. Lanjutkanlah hidup. Cintai mereka yang mencintaimu. Sayangi mereka yang menyayangimu. Dengan begitu, aku akan tersenyum menatapmu."

The disadvantage of this book lies at the beginning of the grammar, which is sometimes standard and sometimes casual. Also, the opening could be more straightforward and shorter; even so, more is needed to disturb.

Ultimately, this book is worth reading in a short spare time because it can be read in one sitting and has a simple plot and good engagement. The final score for this book is 3.5/5
Profile Image for Nadhira.
196 reviews8 followers
October 17, 2024
🖇️ Viera Fitani
🍁 ImpLOVEssible
📖 iJateng
⭐ 3/5

Review: Honestly aku tuh mau ngasih nilai 2/5. Soalnya aku ngerasa gk nyaman sama karakter Rivay. Dia segampang itu jokes bawa-bawa "perkosaan" 💀💀💀 terus karakternya beneran yang jahat abis. Kayak, lu tuh maksa anak orang yang baru umur 18 tahun buat nikah. Tapi lu malah nyuruh dia tidur di sofa. SEBEL BANGET WALLAHI. Aku kasih nilai 3/5 karena suka sama karakter Mai. Cara penulisan kak Viera juga enak banget. Banyak selingan-selingan tapi gak cringe. Cocok kalo kalian mau baca yang ringan-ringan. Menurut aku ya karakter Dodi nih sebenarnya gak penting-penting banget. Aku berharap malah ini cerita jadi cerita yang beneran angst wkwkwk. Minimal si Rivay dibikin menderita banget. Kurang menderita dia😒😒😒
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Leila Rumeila.
999 reviews28 followers
December 30, 2023
In between 4-4.5⭐ if it makes sense, lol.
Fixed ini favorit gue dari 5 buku VF yg gue baca!
Kalau gue liat buku ini termasuk yg ratingnya rendah dibanding karya2 VF yg lain. Gue engga ngerti kenapa, karna menurut gue buku ini LUCU BANGET!

Gue sangat terhibur sama kesomplakannya Mai dan perang dinginnya sama Rivay.
Udah lama engga baca buku yg buat gue bisa ketawa semenit full cuma karna 1 kalimat yg diceletukin Mai.
Selain itu, romancenya juga gemes!
Meskipun untuk karakter Raisa yg masih sekecil itu, tingkat kesensitifannya sedikit terlalu berlebihan.

Highly recommend pokoknya!
7 reviews
January 5, 2023
Ngakak bacanya..abg sableng dan duda tajir.
rada keganggu tu sm mai yg dkit² lempar barang².
Iya sih tomboy;tapi masak gitu.awal ketemu om²;dikira mbak2 yg krj drmh abah aj;langsung banting baki.trs lempar koran saat mo dijodohin.
Guyonan yg to much..
Kurang usaha aja si om ngejar mei.cm. G mau pisah;tapi ky kurang usahanya.
Mei yg terlanjur cintah jg mau pisah tp ttp ngarep..bgitulah..banyaki romanx kurangi guyonannya mbak viera❤️
Profile Image for liez.
180 reviews20 followers
September 14, 2018
Dulu sempat baca di wattpad dan masih sama dengan versi wattpadnya kecuali bagian ending yang belum pernah diposting. Bacaan ringan yang bisa langsung diselesaikan, tapi karakternya gimana ya, kurang agak detail jadi akunya kurang simpati. Apalagi tokoh utamanya Mai Nina. Mai Nina hanya digambarkan memiliki kelakuan yang absurd. Udah gitu aja. Jadi ya gitu #plak

Profile Image for Pauline Destinugrainy.
Author 1 book265 followers
September 10, 2019
Mai Nina ini memang ajaib. Meski umurnya masih muda, dia bisa menghadapi Rivay yang selisih 13 tahun dengannya. Dan cara Mai menyelesaikan masalahnya yah sesuai umurnya dia. Nilai plus untuk novel ini karena karakter Mai yang konsisten.

Jalan ceritanya juga lucu. Menghiburlah. Karena ini lini Le-Marriage jadi temanya pasti ga jauh dari perjodohan.
Profile Image for Kirana.
95 reviews8 followers
January 1, 2022
Baca novel ini bahasanya enak bangett, kocak! Meskipun ada beberapa kejadian/adegan yang 'impossible' tapi saya anggap ini kayak nonton sitkom gitu . . .
Yang agak kurang si menurut saya konfliknya kurang gonjreng, dilihat dari watak tokohnya saya ngira si second lead konfliknya bakalan lumayan/agak bombastis, tapi ternyata biasa aja cenderung adem ayem.
Profile Image for Nadiana.
74 reviews
March 5, 2022
kocak aja, menghibur ampe ngakak di beberapa line, bahasa nya ga riweuh juga, bukan konflik yg dalem2 bgt tapi tetep aja menarik utk dibaca, padahal pas baca sinopsis udh geli males duluan duda anak satu sama bocah 19 thn wthell, but its okay mayan
Profile Image for Frisca.
70 reviews2 followers
November 9, 2024
3.5⭐

Awalnya aku kira bakal cringe karna jokes-nya, tapi ternyata seru juga. Celetukan dan inner monologue Mai yang masih 19 tahun bener-bener random dan itu juga yg bikin lucu.
Agak berasa kecepetan si tp plotnya masih oke. Ga nyangka bakal kehibur baca ini
Profile Image for Ossy Firstan.
Author 2 books102 followers
June 12, 2019
45-2019
Kurasa, cerita ini masih bisa digali lagi. Sebab tatkala membaca, seperti ada yang kentang. Sukses untuk penulisnya. 🐣🐣
Profile Image for nasya.
826 reviews
June 3, 2022
aku mengasumsikan buku ini masuk ke humor, karena ya ada beberapa adegan yang somplak, tapi buatku sebenernya kurang lucu sih. trus adegan2 sendirinya kurang ngena di aku
Profile Image for bidu.
29 reviews
December 16, 2022
pernikahan dini T_T w gasuka, yg laki kesannya jadi kyk pedofil
Profile Image for Ati.
127 reviews
May 20, 2024
Aku padamu Mai 🤣🤣🤣❤
12 reviews
February 26, 2023
Belajar melihat kehidupan dua manusia dengan jarak usia yang cukup jauh.
Profile Image for Annisa Sakih.
20 reviews1 follower
July 23, 2016
Awalnya saya tertarik mengikuti giveaway novel ini karena saya tertarik dengan judulnya ; ImpLOVEssible. Bagi saya penggabungan dua kata menjadi satu selalu merupakan briliant idea, because so ear dan eyecatchy, mudah diingat dan mengundang rasa ingin tahu arti kata dibalik ceritanya. Alhamdulillah, saya berhasil menang dan menjadikan buku yang tebalnya masih nyaman dibaca sekali duduk dengan font dan kualitas kertas kaliber keluaran Elex Media ini menjadi salah satu koleksi saya.

Pertama kali menerima paket, senang sekali mengetahui bahwa selain buku bertanda tangan penulis, saya mendapatkan ekstra keychain yang unyu-unyu warna ungu. Matching dengan warna cover bukunya. Saya juga suka sekali dengan covernya yang sekali dipandang, langsung dapat mendeskripsikan sebagian besar jalan cerita. Bahwa dalam benak para tokohnya mengandung pemikiran yang berbeda. Si tokoh utama pria, Rivay Arsjad yang berusia 32 tahun, sebagai seorang duda dengan seorang anak perempuan, mencari isteri kedua. Sedangkan tokoh utama wanitanya, Mai Nina yang baru berusia 18 tahun, pernikahan ialah hal terakhir yang ada dalam benaknya.

Rivay yang ternyata adalah suami kakak sepupu Mai yang telah tiada, berhasil meyakinkan kedua orang tua Mai untuk meminta Mai menjadi istrinya. Suatu win-win solution bagi semua orang. Mai dapat menjalani kuliah di Jakarta sesuai cita-citanya, Raisa, putri Rivay, mendapat ibu baru, dan kedua orang tua Mai lebih tenang melepas Mai, si anak tunggal yang tomboy dan ceroboh.

Penulis berhasil membuat interaksi keduanya dengan sangat kocak tetapi tetap penuh makna. Misalnya pada saat Dodi, seorang dosen keren yang menaksir Mai bertandang ke apartemen mereka, gesture Rivay sangat melindungi. Meskipun Rivay awalnya bingung dengan perasaanya sendiri karena masih dibayang-bayangi perasaan cinta pada Silvi, mantan istrinya dan seorang mantan kekasih dari masa lalu, kehadiran Dodi mampu membuat sisi posesif Rivay muncul.

Membacanya bikin senyum-senyum sendiri, hingga ngakak tak terkendali. Sudut pandang dan komentar lucu dalam pikiran Mai membuat saya mengingat menonton Lizzie Mc Guire (serial Disney yang dibintangi Hillary Duff, yang ada kartunnya sebagai voiceover) di mix dengan drama-drama Korea lawas yang temanya pernikahan yang diawali tanpa cinta. Kehadiran Raisa yang lucu dan polos mampu menetralkan sikap kedua orangtuanya yang sama-sama gengsian dan keras kepala. Endinganya juga membuat hati hangat dan menyenangkan semua orang, terutama para pembaca.

goo.gl/z6hZuG
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Arin.
10 reviews
July 9, 2016


Kalau kalian sedang jenuh dengan cerita yang punya jalan cerita yang berat, maka cerita ini adalah salah satu novel recommended yang aku sarankan! Selain lucu dan bisa bikin aku ngakak … cerita ini menyuguhkan cerita yang fresh, friendly dan pastinya menyuguhkan cogan yang siap untuk ditarik ke pelaminan.
Cerita dari si gadis desa yang kelakuan-nya udah kayak preman kampung yang bersikeras ingin melanjutkan kuliah di Jakarta bernama Mai. Lalu ada duren alias duda keren yang punya puteri cantik dan imut-imut bernama Rivay.
Rivay yang membutuhkan sosok ibu untuk anaknya, Raisa. Dengan memanfaatkan power of kepepet, akhirnya Rivay melamar Mai. Tentu saja Mai menolak keras lamaran Rivay yang tiba-tiba ditambah dengan pertemuan pertama yang tidak menyenangkan antara kedua-nya. Akhirnya acara akad nikah tetap berlangsung.
Cerita ini berpusat pada perkembangan perasaan Mai. Mulai dari perasaan pengen ngirim tentara bayaran untuk mengenyahkan Rivay sampai pengen nyewa intelijen untuk mencari tahu apa saja yang dilakukan oleh Rivay. Banyak hal yang hadir dalam cerita ini, bumbu-bumbu permasalahan mulai muncul saat Mai mulai diperdaya oleh perasaan-nya.
Dalam cerita ini aku paling tertarik di setiap kemunculan sosok Ray yang bisa dibilang penyelamat hubungan antara Rivay dan Mai. Ray yang merupakan keponakan dari Rivay yang seumuran dengan Mai selalu hadir dengan sikap nyablak tapi perhatian. Lalu ada juga sosok Raisa yang selalu mampu membuat Mai dan Rivay melupakan ego mereka untuk sosok kecil ini. Ada juga Dodi yang minta diciduk dan dimasukkan ke dalam lemari untuk dijadikan suami hahaha….

Tapi kekurangan dari cerita ini adalah tidak mantapnya konflik yang disajikan. Rasanya konflik yang ada itu ... Terasa hambar. Rasanya takaran bumbu untuk novel ini sangat kurang dibagian konflik.

Over all ini novel yang menghibur dan tidak butuh waktu lama untuk menghabiskan-nya. Sangat menyenangkan.
Profile Image for Dian Putu.
232 reviews9 followers
August 11, 2016
ImpLOVEsible, novel ini membawa aura segar sejak pertama membacanya. Karakter Mai Nina benar-benar menarik perhatianku. Tingkah polahnya yang ajaib sering mengundang tawa. Apalagi saat dia bersama Rivay, wih...aku terbayang si Mai di film Get Merried Menurutku, Mai Nina ini sebelas dua belas sama si Nirina Zubir.

Mai nggak cuma tomboy, tapi juga agak kampungan. Aku tertawa sendiri pas baca bagian Mai di kebun binatang. Dia begitu takjub melihat hewan-hewan di sana. Trus, pas naik gajah dia ngompol, makin ngakak parah.

Lalu, pas Mai menangisi si Zeyn Malik, personil One Direction – tahu kan? – Nah, aku makin nggak tahan nggak ketawa. Pas bagian itu, aku pikir dia habis berantem sama Rivay. Tapi, tumben si Mai bisa dibikin nangis sama Rivay. Eh, ternyata dia nangisin si Zeyn yang keluar dari One Direction. Aduh... ada-ada saja. Ngefans sih ngefans, tapi sampai begitu. Geleng-geleng aja, deh.

Yang aku kagumi dari Mai, dia yang mengaku nggak suka anak kecil, bisa begitu sayang pada Raisa. Mai juga cukup tahan banting, dan apa adanya. Jika sudah punya keinginan, dia akan sangat berusaha. Meski dia terbiasa hidup diurus ibunya, namun dia bisa menjadi ibu Raisa yang baik, dan berhasil mengurus Raisa dan Rivay tanpa kesulitan, meskipun dia kuliah juga. Pokoknya, karakter Mai ini jempol, deh.

Baca selengkapnya>> http://dianputu26.blogspot.co.id/2016...
Displaying 1 - 30 of 38 reviews

Can't find what you're looking for?

Get help and learn more about the design.