Jump to ratings and reviews
Rate this book

Lexie Xu Universe: Kumpulan Cerita

Rate this book
Rima Hujan yang selalu kesepian sebelum bertemu Daniel Yusman. Misi Team X mempertemukan Erika Guruh dengan dua cowok Yamada sekaligus. Perjuangan Dante Winata mengajak Putri Badai nonton The Avengers: End Game. Pertengkaran LDR ala Frankie dan Hanny. Apa yang terjadi pada Hyuga dan Damian di Hongkong? Kisah-kisah yang terselip di sana-sini dalam dunia karya Lexie Xu. Sebagian terjadi sebelum semua tokoh bertemu, sebagian terjadi setelah mereka bertemu, dan ada pula kisah yang terselip di antaranya. Kisah-kisah tentang keluarga, cinta, dan persahabatan. Kisah-kisah yang harus kalian baca untuk semakin mengenal tokoh-tokoh Johan Series, Omen Series, dan Dark Series. Kisah-kisah yang hilang namun kini telah ditemukan. Enam belas cerita (yang tidak begitu) pendek. Sembilan kisah SuperTragis. Satu kuis kepribadian. Ditulis oleh Lexie Xu untuk para pembaca kesayangannya.

368 pages, Paperback

First published March 3, 2021

21 people are currently reading
175 people want to read

About the author

Lexie Xu

43 books901 followers
Lexie Xu adalah penulis kisah-kisah bergenre misteri dan thriller. Seorang Sherlockian, penggemar sutradara J.J Abrams, dan fanatik sama angka 47. Saat ini Lexie tinggal di Bandung bersama anak laki-lakinya, Alexis Maxwell.

Ingin tahu lebih banyak soal Lexie?
Silakan kunjungi website-nya: www.lexiexu.com
Facebook: www.facebook.com/lexiexu.thewriter
Twitter: @lexiexu
Instagram: @lexiexu47
Email: lexiexu47@gmail.com

Ratings & Reviews

What do you think?
Rate this book

Friends & Following

Create a free account to discover what your friends think of this book!

Community Reviews

5 stars
46 (39%)
4 stars
53 (45%)
3 stars
13 (11%)
2 stars
2 (1%)
1 star
3 (2%)
Displaying 1 - 27 of 27 reviews
20 reviews
February 27, 2021
Ooookay, kumpulan cerita Lexie Xu Universe ini badai bangeeeeeeet!!!

Ada 16 cerita yang sangat menyenangkan untuk dibaca. Kisah favoritku:

- Sebelum Ada Kamu
Opposite pole attract to each other. So did Aya and Rima. Yang satu cerah ceria penuh binar-binar kematrean harta duniawi, yang satu lagi merasa dirinya begitu suram dan gelap sampai tidak pernah berpikir bisa memiliki teman dekat..

Lalu keduanya bertemu~ #tsaaaah

- Malam Paling Cerah
Ini berasa kek nonton caper film kece: Ocean Eight! Cewek-cewek jagoan berencana mencuri barang seni milik konglomerat yg pake adegan matiin alarm keamanan, reset CCTV, nyamar jadi waiter, pun jadi sosialita yg ngalihin perhatian petugas sekuriti. Aih, dahsyat!

- Unrequited Love
Dante surely a big catch! Udah tajir, rupawan, dan dermawan, doi bucin banget lagi. Kalex tidak boong pas bilang kalo Dante dirancang untuk memenangkah hati sang putri~

Aduh, aduh.. abis baca, aku mendadak oleng ke kapal ini

- Ayahku yang Posesif
Abis pelem Ocean Eight, terbitlah pelem The Matrix. Siapa yg sangka kalo om BR bakal ngeluarin berendengan bodyguard muka lempeng yg berjejer di pintu masuk kerana anak kesayangannya belum sampe rumah tepat pada pukul dua puluh dua?

- Tetangga yang Mana?
Tory mendadak parno pas balek Vancouver setelah tragedi Johan #4: Teror. Doi jadi hobi mengintipi tetangga-tetangganya di sana sambil ngejulidin tingkah mereka, lol

- Cinta Segi Empat
Di cerita ini POV Gil jauh lebih ancur dibanding pas di Omen #6. Vocabuliration, emoticon blackmail, dan rujak chingu-nya mantap! Wkwkwk

Jadi pengen tau lagu terbarunya Gil, lagi...

- Pura-pura Pacaran
Hmmmm, baru aja mau ikut kapal sebelah. Eh, kisah flashback jaman sekolah kembali membolak-balikkan hatiku. Sungguh terlalu kali emang yaaak penulis kisah ini, wkwk

"Gross."
"Yep. You can call me Mr. Gross."
"Oke, Mr. Gross."

Well, the two still longing on each other. Tapi yaaa, hidup memang tidak mudah, apalagi kalo lawannya cowok iblis yang ternyata membikin hati terpikat jatuh bangun sampe taunan gini..

- His First Love
Pasangan hantu senior berambut gaya polem dan hantu chubby yang selalu merasa dirinya terlalu cupu dan tidak berbahaya sebagai hantu. Sambil menggentayangi kelas favorit tempat mereka nongkrong setiap hari, mereka dipertemukan dengan seseorang dari masa lalu yg menyedihkan.

Uh, oh.. sampe ada adegan ketemu dua hantu ibu-ibu yang bertengkar di bus kerana tuduhan rebut-merebut suami~

Kisah-kisah yg luar biasa menyegarkan, membikin senyum-senyum sampe ngakak sendiri. What are you waiting for? Keep buying the original books, so the writer will write the part 2 very soon!!!
Profile Image for 3unfly.
60 reviews2 followers
May 28, 2021
4.5/5★
As Lexsychopaths, this book is must-read.

Asli senang banget bisa baca buku ini. Serasa baca kisah-kisah heartwarming gitu padahal ga sama sekali. Aku kaget (dalam artian makin senang) pas tau karakter yang cerita di buku ini ga cuma dari series utama a.k.a Johan, Omen, dan Dark, tapi ada juga dari buku collab kayak 'Bayangan Kematian' sama 'Your Party Girl' (Aaahh cinta banget sama Orion).

Kisah-kisah terselubung semua pasangan dari setiap buku KaLex menunjukkan bahwa mereka bahagia dengan satu sama lain walau sebelumnya telah melewatkan beberapa kasus yang membahayakan nyawa mereka. Justru malah kasus-kasus itulah yang mendekatkan dan memperkuat cinta mereka.

Baca buku ini beneran bikin mood naik apalagi pas baca 9 KumCer Supertragis yang tokohnya KaLex sendiri. Ada tambahan kuis kepribadian di akhir pula, ga nyangka dapet Val.

Intinya, KaLex terbaik!
Profile Image for nasya.
826 reviews
March 21, 2024
Love banget sama buku ini, akhirnya bisa melihat sisi "normal" dari tokoh-tokoh yang selama ini ada di cerita thriller-action. Walau di akhir-akhir agak bingung tokoh ini muncul di buku yang mana. Cerita favoritku tentu saja Daniel-Rima, coty.
Profile Image for Annisa Erou.
66 reviews1 follower
March 28, 2021
Original rating: 3.5/5 - rounded down to 3 for 3 reasons:

1. I expected there were more chapters for more characters (Johan? Nikki? Jenny? Hanny?)
2. I didn't previously know any of the characters in Lusi Rimba's and Rachel Laguna's chapters and couldn't enjoy the Kumcer Supertragis part
3. There are some parts that are quite mysogynistic

But I looove Erika's and Dante's chapters!!! And I laughed quite often whilst reading the book, as usual!

Looking forward to reading the last chapter of Dark Series.
Profile Image for Vee.
8 reviews
June 25, 2024
Buku ini adalah kumpulan cerita pendek yang berlatar di universe yang sama dengan series novel Lexie Xu Johan Series, Omen Series, dan Dark Series. Menceritakan keterkaitan antar tokoh, kisah cinta, dan kasus kriminal. Menceritakan Rima yang akhirnya bertemu dengan Daniel, Erika yang harus memilih antara dua cowok Yamada, dan Dante Winata yang terus berusaha mengajak Putri Badai menonton film The Avengers: End Game. Cerita lainnya menceritakan tentang persahabatan Team X yang saling membantu dan mendukung satu sama lain, dan kisah-kisah tersembunyi lain yang memiliki keterikatan.

Cerita-cerita dalam buku ini asik dan mengobati rasa kangen akan para karakter, apalagi setelah novel Dark Series selesai. Karakter-karakternya sangat relatable dan jokesnya ngena. Setiap cerita semakin seru dan membuat penasaran. Tiap cerita juga penuh pesan moral seperti pentingnya persahabatan, cinta, dan keluarga. Tak ketinggalan adanya kejutan fakta baru, yang semakin melengkapi cerita novel seriesnya ka Lexie xu. Beberapa cerita terkesan singkat kurang mendetail, dan plot yang tidak menyeluruh. Hal ini wajar karena buku ini merupakan kumpulan cerita sehingga harus membaca keseluruhan series dulu agar tidak bingung.

Secara keseluruhan kumcer Universe ini adalah buku yang menghibur dan mudah dibaca. Buku yang cocok untuk para penikmat cerita-cerita tentang cinta, persahabatan, keluarga, dan misteri.
Profile Image for Natsume Natsuki.
110 reviews22 followers
June 2, 2022
Buku ini berisi total 25 kumcer yang terbagi ke dalam dua bagian, yaitu kumcer yang masih terkait dengan Johan series, Omen series, dan Dark series, serta kumcer Supertragis yang tokoh utamanya adalah Kalex sendiri.

Di kumcer bagian pertama, ada 16 kisah berbeda yang sebelumnya tidak pernah dibahas di series-series Kalex sebelumnya (Johan, Omen, dan Dark Series). Mulai dari pertemuan Aya, Rima, dan Justin, Kencan Putri dan Dante, Misi Grey nembak Trisha, hingga pertemuan Hyuga dengan Damian di Hongkong.

Beberapa kisah tersebut adalah kisah selipan dari kisah utama yang ada di Johan, Omen, atau Dark series. Walaupun cuma kisah selipan, beberapa kisah ini justru lebih memperjelas kisah utama yang ada di dalam buku series. Contohnya seperti pertemanan Damian dan Hyuga yang ada di Dark series.

Kemudian, di bagian kumcer Supertragis, sebenarnya gak ada hubungannya dengan ketiga series punya Kalex. Lebih mirip seperti alternate univers di mana Kalex jadi pemeran utamanya. Menurutku, kumcer Supertragis ini kesannya terlalu berlebih-lebihan, tapi lumayan bikin ngakak. Aku sendiri suka sama kumcer ke dua yang judulnya Gara-Gara Salah Deklamasi.
Profile Image for Viri Shin.
165 reviews
June 18, 2022
Rating 4/5

Sebenarnya aku sudah selesaikan kumcer ini dari awal tahun 2022 ini, entahlah Januari atau Februari, aku lupa hahaha.

Nah, karena itu...aku jadi lupa apa tanggapanku untuk buku ini. Yang aku ingat cuma aku ngeskip cerpen-cerpen terakhir, yang agak nyeleneh dengan karakter utama diisi oleh nama penulisnya sendiri, Kalex 😄
Karena aku berharap buku ini khusus menceritakan sisi-sisi lain dari tiap karakter di universe ini, aku nggak berekspektasi akan ada cerpen yang dibuat main-main seperti itu. Jadinya, karena nggak sesuai dengan yang mau aku baca, aku skip deh.

Selebihnya, ya tentu saja aku suka. Yang aku ingat, aku paling suka cerpen yang menceritakan di balik kisah dari yang sudah ditampilkan di seri-seri novelnya, kisah si Hyuga. Jujur... aku kaget banget! Ternyata Yamada akan tetap menjadi Yamada, hahahaha.

Yah, itu saja sih. Untuk gaya penceritaan, tetap seperti gaya Kalex. Cuma, ya, itu aja sih. Cerpen-cerpen di akhiran buku, terlalu main-main. Satu rating berkurang karena bagian kekurangan ini saja.

Sekian dariku. ✌️
Profile Image for Echa Windiasih.
29 reviews
January 1, 2025
Kalex adalah salah satu penulis Indonesia kesukaanku. I’ve been a fan since junior high school. Ibaratnya nih aku ngefans sejak masih menjadi adik kelas Erika sampai sekarang aku udah jadi tantenya Erika—coba hitung berapa tahun? 😂

Kumpulan Cerita Lexie Xu Universe ini ngobatin rasa kangen aku sama Erika dan kawan-kawan. Bukan cuma spin-off dari Omen Series aja, di kumcer ini Kalex juga masukin kisah-kisah lain dari pemeran Dark Series dan Johan Series.

Kisah-kisah yang ringan, menghibur, dan lucu. Ada 16 cerita yang sangat menyenangkan buat dibaca. Sebuah ‘Must-read’ kalau kamu seorang Lexsychopaths.
Profile Image for Naza N.
359 reviews10 followers
March 11, 2021
Soal ngebanyol, Kalex memang nggak ada duanya sih. Hahaha 😂

Jadi, ini adalah kumcer yang menceritakan sisi lain kehidupan para tokoh di luar seri yang sudah ada. Asyik aja bacanya, kayak diajak menguntit para tokoh satu per satu. Banyak sekali kejutan di sini, manis-manis pula. Dan untuk Kumcer Supertragis-nya, berapa kali pun dibaca, tetap aja bikin ngakak. Apalagi Romex dan Julex. 😂

Sekadar peringatan aja, kayaknya Tim Putri-Dante dan Putri-Damian bakal mengalami dilema di sini.

Semoga lain kali Kalex nulis kumcer macam begini lagi!
Profile Image for Suci Noorjannah Novianti.
174 reviews3 followers
January 9, 2023
Menghibur banget cerita-cerita di dalamnya. Ini semacam cerita spin-off dari Johan, Omen, dan Dark series. Kebanyakan menyuguhkan kisah percintaan antarkarakternya. Di sini kita jadi tau kalau Hyuga pernah naksir cewe, gimana Hyuga dan Damian bisa jadi bestie, momen manis Erika dan Vik, dan ada juga kumcer supertragis yang tokohnya itu Kalex sendiri ahahaha. Di akhir juga ada bonus kuis kepribadian karakter Omen Series, aku dapat Valeria Guntur! Ayoo, buruan dibaca, lumayan sih buat ngobatin kangen sama para tokoh kita tercinta.
Profile Image for Ica Agustin.
96 reviews
January 11, 2022
Intinya buku ini adalah tentang kisah cinta tokoh utama novel-novel Kalex yang dibumbui lawakan Kalex hahahah

Btw ada satu kisah cinta di novel ini yang bikin aku tertarik banget, yaitu Rachel Laguna-Orion. Penasaran sama mereka, apalai Orion yang kayaknya bijaksana gitu.

"Belajar dari pengalaman sendiri itu menyakitkan, sementara belajar dari pengalaman orang lain itu bijaksana." -Orion.

Profile Image for Sella.
54 reviews5 followers
April 30, 2024
Waktu yang dibutuhkan untuk membaca kumcer ini lebih lama daripada waktu untuk membaca komik. Tapi aku suka, biarpun aku hanya membaca sebagian kumcer supertragis. Yah, sebagian sudah pernah kubaca di blog Kalex.

Ada twist yang tidak kuduga dari beberapa cerpen di sini, meskipun seharusnya aku tahu, karena itu khas Kalex. Favoritku cerita Daniel-Rima sampai kubaca 2 kali.
Profile Image for Finesta Biyantika.
353 reviews
July 17, 2021
Fresh banget. Masih setia dengan lawak-lawakannya Kalex. Ngobatin kangen sama Erika dkk. Jadi lebih kenal dan menyelami kehidupan para karakternya nih, yang walaupun bejibun tapi unik semua. Gak sabar nunggu final #DarkSeries rilis!
15 reviews
November 27, 2021
Bukunya jadi obat ketika kangen Omen series dan nungguin Dark Series 6. Isinya kocak semua. Ngakak terus kerjaannya apalagi klo udah ada scene nya Gil Gorilabadi (tanggung jawab Lo, Gil!).
Yang phobia UwU mendingan ga usah baca, soalnya tiap couple itu sweet banget di sini.
Profile Image for Erbe.
129 reviews
April 16, 2022
Kangen banget sama tokoh2 Johan Series dan Omen Series😭😭😭 Cerpennya kocak2 bangett wkwkwk cerpen2 JS OS DS gemeyy2 banget bikin baperr, kumcer supertragis ngenes banget ahahahha sangat2 mengihbur, Kalex selalu jago nulia cerita genre apapun, suka banget sama karya2 Kalex😭👍🏻
Profile Image for Blank.
127 reviews4 followers
June 19, 2021
Ceritanya menarik, seru, keren. Walaupun cuma pernah baca 1 buku nya Lexie Xu, tapi masih bisa mengikuti ceritanya dengan gampang. Style nya keren, ala - ala Detektif / mata-mata / psikopat (?).
Profile Image for Sita R.
68 reviews
May 5, 2022
4,5.
Meskipun gak baca Omen Series atau Dark Series masih bisa mengikuti cerpennya. Cerita cerpennya ringan, bisa buat selingan baca-baca.
Profile Image for Ares.
24 reviews2 followers
January 30, 2023
3.8 sih sbnrnya dari aku wkwkwk pelepas kangen sama Aria Topan dkk
Profile Image for Fristca Aulia.
15 reviews1 follower
April 15, 2024
(3,5/5) Melepas rindu sama Damian Erlangga (walaupun gak ada side story dan cuman mention namanya aja) tapi gapapaa 🥹
Profile Image for Galilea Jam.
21 reviews
July 22, 2024
Bagus. Bener kataku Hyuga suka sama Erika
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Nuzuliya Soraya.
7 reviews
October 5, 2024
Finally kelar juga baca Omen Series dan sejujurnya happy banget karena akhirnya bisa reunian lagi sama tokoh-tokoh Omen series. Dan seperti biasa selalu jatuh cinta sama couple Daniel - Rima
Profile Image for Alfa.
28 reviews
June 13, 2025
lumayan lah buat ngobatin rasa kangen dengan karakter-karakter di johan dan omen series.
Displaying 1 - 27 of 27 reviews

Can't find what you're looking for?

Get help and learn more about the design.