Arya Tadah yang menjabat Mahapatih Amangkubhumi mengusulkan agar Gajah Mada diangkat menjadi penggantinya. Tetapi Gajah Mada menolak menduduki jabatan tersebt sampai wilayah Sadeng dapat ditaklukkan dan masuk ke wilayah Majapahit. Setelah berhasil, ia pun akhirnya diangkat menjadi Mahapatih Amangkubhumi. Saat pengangkatan tersebut Sang Mahapatih mengucapkan Sumpah Palapa-nya. Bagaimana Gajah Mada mewujudkan sumpahnya itu?